Cara menghilangkan Noda Oli
Mekar Laundry Mengwi memberikan tips cara menghilangkan noda oli.
Mode atau style itu bukan hanya bisa dimiliki oleh orang-orang tertentu saja lho, contohnya beberapa saat lalu saya mendapatkan pertanyaan ini dari salah seorang wanita yang bekerja di bengkel, “Mbak saya ini wanita aktif yang bekerja sebagai kasir di bengkel mobil. Bagaimana cara menghilangkan noda oli pada baju?”. Kira-kira ada yang bisa membantu saya menjawab pertanyaan ini?
Saya pernah kejadian rok panjang warna kuning cerah saya terlilit ke dalam rantai motor ojek yang saya tumpangi. Akibatnya dari bagian bawah hingga batas lutut rok itu berubah menjadi belang hitam karena oli sehingga kuningnya hampir tersamar. Untung tidak robek. Saya menggunakan air soda sebanyak 5 botol untuk merendam rok saya itu selama 2 jam sambil sesekali di kucek. Setelah noda hilang, baru saya cuci seperti biasa dengan detergent. ternyata efektif. Cara ini saya dapat dari papa saya yang pakaiannya dan karyawannya sering terkena oli di tempat kerja mereka dan biasanya mereka merendamnya dengan minuman coke atau minuman lain yang mengandung soda. Tdak tahu ini bisa efektif ke yang lain atau tidak tapi saya sudah pernah mencobanya bahkan sampai sekarang.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusAntar jemput sangat bagus apalagi bisa online,
BalasHapusBagaimana kalau bisa dengan sistem meber juga bu?...
kan sy punya kartu member laundry ah.....ah...ah
itu bagus lo buk....